Menjadi seorang desainer grafis merupakan hal yang cukup sulit karena seorang desainer grafis dituntut untuk selalu kreatif dalam segala kondisi dan harus selalu update dengan dunia kreatif yang seringkali mengalami perubahan. Salah satu caranya yaitu dengan selalu meningkatkan kemampuan yang dimiliki untuk memperkuat kreativitas. Yuk simak beberapa tips dibawah ini yang bisa membuat kamu jadi seorang desainer grafis terbaik!
Untuk menjadi seorang desainer grafis, kamu membutuhkan niat yang kuat dan konsisten dalam mengerjakan sesuatu. Jangan lakukan sesuatu dengan setengah-setengah karena nantinya akan memengaruhi cara belajar kamu. Tidak ada yang instan di dunia ini, semua harus melalui proses.
Jangan pernah untuk menghapus karya-karya kamu yang terdahulu meskipun hasilnya tidak bagus. Karena suatu saat kamu bisa membuat ulang desainnya. Hal tersebut bisa menjadi tolak ukur perubahan desain kamu dari waktu ke waktu dan membuat kamu semakin terpacu untuk belajar desain dengan lebih baik
Mendapatkan pelajaran tentang desain tidak harus menggunakan jalur formal, namun bergabung ke komunitas juga bisa menjadi opsi. Lewat komunitas, kamu bisa memperkaya diri dengan ilmu baru dan juga memperluas relasi dengan beberapa orang penting. Dengan bergabung di komunitas, kamu juga dapat peluang untuk menjalankan project bareng.
Jika kamu memiliki waktu luang, cobalah untuk melakukan jalan-jalan ke luar kota maupun ke luar negeri. Nantinya kamu akan menemukan hal-hal baru dari perjalananmu termasuk budaya dan karya seni yang baru kamu ketahui. Hal tersebut akan menambah wawasanmu mengenai dunia luar.
Nah itulah beberapa tips yang dapat membantumu menjadi seorang desainer grafis terbaik. Selamat berjuang!
Melihat perkembangan teknologi branding dan media sosial yang semakin canggih, membuat salah satu studio kreatif di Bintaro, Upmosphere Creative terlibat dalam pengelolaan konten media sosial untuk keperluan bisnismu. Upmosphere memiliki beragam varian jasa yang ditawarkan, mulai dari social media maintenance, visual branding, graphic design, hingga fotografi.
Berlokasi di Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan, Upmosphere bertujuan untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis UKM dalam mengembangkan bisnisnya melalui visual dan komunikasi yang baik. Apabila kamu berdomisili di wilayah Bintaro maupun Tangerang Selatan dan ingin menghidupkan brand-mu, bisa menghubungi Upmosphere melalui e-mail atau datang langsung ke lokasi. Enggak ingin dong brand kamu terlihat monoton dan kaku, bukan?
Upmosphere Creative
Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan 15229
E-mail: upmospherecreative@gmail.com
Instagram: @upmosphere
Image Credit:
https://pixabay.com/id/users/lukasbieri-4664461/
Sumber:
https://www.rizqialam.com/2018/07/6-tips-menjadi-seorang-desainer-grafis.html
https://idseducation.com/articles/16-tips-menjadi-desainer-grafis-terbaik/